POSTINGAN TERKINI

6/recent/LPM VISI

Kontribusi HIMATERS UNS dalam Menjaga Kesehatan Bangsa: Gerakan Donor Darah di Kampus FISIP UNS

(Suasana Donor Darah di Public Space 1 FISIP UNS pada Jumat (2/5) / Dok. Mohan)

Lpmvisi.com, Solo — Donor Darah (Dora) yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional Universitas Sebelas Maret (HIMATERS UNS) merupakan program dari Departemen Sosial Masyarakat yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Surakarta. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat (2/5) di Public Space 1 FISIP UNS. Acara ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 14.00 WIB dengan sistem registrasi secara luring. Untuk berpartisipasi dalam donor darah, sukarelawan wajib memenuhi persyaratan kondisi fisik sesuai dengan ketentuan PMI.

    Menurut pengamatan LPM VISI, para sukarelawan terdiri dari kalangan mahasiswa, mahasiswi, serta karyawan di FISIP UNS. Kegiatan Dora ini merupakan bentuk upaya menjemput bola dalam menjaring sukarelawan donor darah di lingkungan kampus. Setelah melaksanakan donor, peserta akan mendapatkan satu botol air demineral serta beberapa makanan ringan berupa yogurt, susu kacang hijau, biskuit, dan sebagainya.

(Poster kegiatan donor darah yang terpampang jelas di Public Space 1 FISIP UNS pada Jumat (2/5) / Dok.Mohan)

    Ayesha (18), ketua pelaksana dari program kerja Donor Darah HIMATERS UNS, menyampaikan bahwa pelaksanaan program tahun ini berbeda dari sebelumnya. Jika tahun lalu donor darah digelar bertepatan dengan dies natalis Program Studi Hubungan Internasional, kali ini kegiatan dilaksanakan di pertengahan semester genap tahun ajaran 2024/2025. Ayesha pun mengungkapkan bahwa terdapat sejumlah kendala dari pelaksanaan kegiatan ini. “Kendalanya terdapat dari dua sisi, baik internal, yaitu pergantian ketua pelaksana, serta eksternal, yaitu terkait permasalahan administrasi sehingga pelaksanaannya diundur sepekan kemudian,” ungkap Ayesha.

        Meski demikian, antusiasme terhadap program Dora terlihat dari banyaknya sukarelawan yang hadir. Salah satu sukarelawan, Rama (23), mengungkapkan ketersediaannya untuk mengikuti donor darah dengan beberapa alasan. Menurut penuturannya, ia ingin berkontribusi bagi masyarakat melalui darah yang didonorkan, , mengisi waktu luang, melakukan pengecekan rutin kondisi tubuh melalui pemeriksaan sebelum donor darah, serta demi mendapatkan makanan ringan.

     Ayesha juga menyampaikan harapannya agar pelaksanaan program kerja ini lancar selama kegiatannya berlangsung. Selain itu, ia juga berharap agar dapat lebih bonding dengan internal Departemen Sosial Masyarakat HIMATERS UNS. Sebagai program kerja pertamanya sebagai ketua pelaksana, Ayesha menyatakan bahwa ia tidak menaruh ekspektasi yang terlalu tinggi dari kegiatan ini, tetapi tetap optimis dengan pelaksanaannya.

        Akhir kata, program Dora merupakan program positif yang harus didukung oleh semua pihak khususnya civitas akademika UNS. Dengan adanya kegiatan donor darah ini, mahasiswa/mahasiswi UNS dapat berpartisipasi serta mendukung upaya PMI dalam memenuhi kebutuhan darah nasional. Diharapkan kegiatan donor darah ini dapat digelar lebih rutin dan masif lagi untuk menjemput bola para kandidat sukarelawan. Oleh karena itu, mari berpartisipasi dalam kegiatan donor darah sebagai kontribusi bagi bangsa. (Mohan)

Posting Komentar

0 Komentar